Type something and hit enter

Posted by On

Coretanpemuda.com - Pemerintah akan segera membuka pendaftaran Caloon Aparatur Sipil Negara (CASN) tahun 2021. Yang terdiri dari pendaftaran CPNS 2021, PPPK, dan Sekolah Kedinasan.


Tahun ini, pemerintah berencana membuka sekitar 1,3 juta formasi untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Jadwal Pendaftaran Seleksi CPNS 2021, PPPK, dan Sekolah Kedinasan

"Jumlah yang tidak pernah kita lakukan sebelumnya," ujar MenPANRB Tjahjo Kumolo.


Dari 1,3 juta formasi tersebut, jumlah kebutuhan untuk guru PPPK sebanyak 1 juta formasi, untuk pemerintah pusat 83 ribu formasi, dan pemerintah daerah sebesar 189 ribu formasi.


Sebelum itu, Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) akan menetapkan formasi yang akan diumumkan dalam waktu dekat atau tepatnya sebelum pendaftaran dibuka.


Baca juga: Bocoran Menteri PANRB Soal Nasib Tenaga Honorer


Teguh Widjinarko mengimbau kepada calon pelamar Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk mulai mempersiapkan diri. Proses pendaftaran CASN yang terdiri dari CPNS, PPPK, dan Sekolah Kedinasan akan dimulai pada April 2021.


"Rekrutmen bagi CASN akan dimulai dengan pembukaan pendaftaran untuk Sekolah Kedinasan yang rencananya akan dimulai pada bulan April," jealas Plt. Deputi Bidang SDM Aparatur KemenPANRB Teguh Widjinarko.


Rekrutmen CASN akan diawali dengan pendaftaran Sekolah Kedinasan di bawah 8 instansi kementerian dan lembaga.


Delapan Instansi Sekolah Kedinasan tersebut adalalah:


  1. Kementerian Hukum dan HAM
  2. Kementerian Keungan
  3. Kementerian Dalam Negeri
  4. Kementerian Perhubungan
  5. Badan Intelijen Negara (BIN)
  6. Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN)
  7. Badan Pusat Statistik (BPS)
  8. Badan Metorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).


Setelah itu dilanjutkan dengan pembukaan pendaftaran guru PPPK, PPPK non guru, dan CPNS yang direncanakan pada Mei atau Juni.


"Jika ada informasi terbaru mengenai jadwal ataupun proses seleksi CASN, akan kami sampaikan melalui website resmi Kementerian PANRB,"


Website Resmi KemenPANRB: https://menpan.go.id/site/


Bagi calon pelamar guru PPPK, akan diberikan kesempatan untuk mengikuti seleksi sebanyak tiga kali. Seleksi pertama dilaksanakan pada bulan Agustus, kedua bulan Oktober, dan terakhir bulan Desembe 2021.


Teguh menjelaskan proses rekrutmen CASN menggunakan Computer Assisted Test (CAT), sehingga menutup kemungkinan adanya potensi kecurangan dan praktik calo. Melalui sistem CAT, hasil tes para peserta dapat langsung terlihat secara real time sehingga prosesnya akuntabel dan transparan.


Bagi yang lulus akan melanjutkan ke tahapan selanjutnya yakni pemberkasan, hingga penetapan NIP oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN).


Sumber: Liputan6.com

0 komentar